PANGKALPINANG, SEKILASINDONEWS.COM – Bagi warga Pangkalpinang, khususnya yang peduli dengan gaya hidup sehat, ada satu tempat yang kini menjadi primadona, yakni TINS Green Garden Foresttree.
Ruang terbuka hijau yang dikelola oleh PT Timah Tbk ini menawarkan suasana asri dan fasilitas lengkap yang bisa dinikmati secara cuma-cuma.
Tak heran, taman yang berlokasi di Kompleks Perumahan PT Timah Tbk, Bukit Baru, ini selalu ramai dikunjungi, terutama saat pagi dan sore hari.
TINS Green Garden Foresttree bukan sekadar taman biasa. Di sini, masyarakat bisa merasakan kesegaran udara dari pepohonan yang menjulang tinggi, menjadikannya tempat ideal untuk berolahraga dan bersantai.
Mulai dari jogging track yang nyaman, hingga berbagai alat olahraga gratis seperti mini stepper dan alat pengencang otot kaki, semuanya tersedia untuk mendukung aktivitas fisik.
Bukan cuma itu, taman ini juga ramah anak. Beragam sarana permainan seperti lompat ban, jungkat-jungkit, ayunan, dan berbagai wahana lainnya siap menghibur si kecil. Orang tua pun bisa berolahraga dengan tenang sembari mengawasi buah hati mereka bermain.
“Saya rutin di sini, biasanya pagi kalau akhir pekan sore juga. Lari-lari dan jalan juga enak, udaranya segar karena banyak pohon-pohon. Terus habis lari biasanya saya menggunakan beberapa alat olahraga di sini. Nyaman dan bersih juga,” ujar Evi, salah satu pengunjung setia yang mengaku rutin berolahraga di TINS Green Garden minimal tiga kali seminggu.
Evi menambahkan, suasana teduh dan fasilitas yang terawat membuat betah berlama-lama. Apalagi saat akhir pekan, taman ini semakin ramai.