Sekilasindonews.com |Pangkalpinang – Ramainya pemberitaan soal pergantian Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), dibenarkan secara langsung oleh Suganda Pandapotan Pasaribu.
Hal itu diungkapkannya saat dikonfirmasi wartawan, melalui pesan WhatsApp, pada Jum’at (10/11/2023) malam.
“Betul, Senin saya diganti. Terimakasih,” singkat Suganda.
Terpisah, Kepala Biro Pemerintahan Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Kepulauan Babel, Kurniawan, juga membenarkan terkait pergantian Pj Gubernur Kepulauan Babel.
“Iya benar, saya juga baru terima surat pelantikan itu,” kata Kurniawan kepada wartawan, pada Jumat, (10/11/2023) malam.
Saat ditanya terkait sebab Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri) menganti Suganda Pandapotan Pasaribu, Kurniawan mengaku belum mengetahui hal tersebut.
“Kalau kenapa Pak Suganda diganti, saya tidak tahu. Yang pasti, surat pelantikan itu, memang benar adanya,” tegasnya.
Senada dengan Kurniawan, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Gubernur Kepulauan Babel, Rofiko turut membenarkan soal pergantian dan pelantikan Pj Gubernur Kepulauan Babel, di Kantor Kemendagri Jakarta Pusat, pada Senin 13 November 2023 mendatang.
“Sudah ada undangannya, Senin depan,” kata Rofiko.
Rofiko menyebut, beberapa hari ini, Suganda telah berpamitan dengan pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Babel di grup WhatsApp.