Sekilasindonew.com SERANG – Personel Koramil 2305/Cinangka Kodim 0623/Cilegon melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama tokoh masyarakat (tomas) dan tokoh pemuda (toda) di wilayah Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, Banten, Senin (03/11/2025).
Serka Doni, Babinsa Koramil 2305/Cinangka, yang melaksanakan Komsos bersama tokoh masyarakat Desa Cinangka.
Dalam pertemuan tersebut, dibahas mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan demi terciptanya desa yang sehat dan nyaman.
“Melalui komunikasi seperti ini, kami mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan sekitar, karena kebersihan merupakan tanggung jawab bersama,” ujar Sertu Doni.

















