TOBOALI, SEKILASINDONEWS.COM – CV 7 Saudara Abadi menunjukkan sikap membangkang dengan tetap bertahan di wilayah kerja (RK Block) CV Victoria Bintang Selatan (VBS) di perairan Laut Bagger Payak Ubi, Sukadamai, Toboali, Bangka Selatan.
Puluhan Ponton Isap Produksi (PIP) jenis tower di bawah bendera CV 7 Saudara tetap ngotot bertahan meskipun telah diberi peringatan tegas dari PT Timah.
Berdasarkan pantauan pada Jumat (20/12/2024) pukul 10.00 WIB, PIP milik CV 7 Saudara masih terparkir di perairan tersebut. Padahal, tim gabungan yang terdiri dari Pengamanan PT Timah, Kodim 0432/Basel, dan Polres Basel telah memberi peringatan tegas agar mereka segera menarik ponton dari area hak kerja CV VBS.
Menurut warga setempat, pekerja CV 7 Saudara akan terus memilih bertahan. Mereka akan mundur apabila ada perintah langsung dari bos besar mereka.
“Infonya mereka akan terus bertahan kalau belum ada perintah dari bos mereka,” kata salah satu warga setempat.
CV 7 Saudara, yang disebut-sebut dibawah kendali pengusaha AT Sampur itu, dituding menyerobot wilayah kerja CV VBS. Tindakan ini dianggap tidak hanya mengancam stabilitas operasional CV VBS, tetapi juga menunjukkan praktik arogansi yang melanggar aturan.