PANGKALPINANG, SEKILASINDONEWS.COM – Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamen Desa PDT) Ahmad Riza Patria, didampingi Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Sugito, melepas secara resmi 21 unit kendaraan listrik (electric vehicle/EV) dalam kegiatan touring menuju Jembatan Emas, Rabu (11/12/2024).
Acara yang berlangsung di halaman Gedung VVIP Bandara Depati Amir ini merupakan bagian dari kampanye energi berkelanjutan dan ramah lingkungan.
Dalam sambutannya, Ahmad Riza Patria menegaskan bahwa kendaraan listrik adalah langkah konkret mendukung pengurangan emisi gas rumah kaca dan penggunaan energi hijau.
“Ini adalah komitmen nyata untuk mendukung transportasi berkelanjutan yang ramah lingkungan,” ujar Wamen Desa PDT.