pemkotpangkalpinang Ucapan Hari Natal Pemkab Basel
BeritaKab. Bangka SelatanPolitik

Gelar Deklarasi dan Konsolidasi, PKS Siap Menangkan Petahana Riza-Debby di Pilkada Basel 2024

×

Gelar Deklarasi dan Konsolidasi, PKS Siap Menangkan Petahana Riza-Debby di Pilkada Basel 2024

Sebarkan artikel ini
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Bangka Selatan menggelar deklarasi sekaligus konsolidasi untuk memenangkan pasangan incumbent Riza-Debby sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Basel 2024.

SEKILASINDONEWS|Bangka Selatan,- Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Bangka Selatan menggelar deklarasi sekaligus konsolidasi untuk memenangkan pasangan incumbent Riza-Debby sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Basel 2024.

Ketua DPD PKS Bangka Selatan, Kapid Maid mengatakan deklarasi serta rekomendasi dukungan terhadap pasangan Riza-Debby ini berdasarkan hasil Syuro Dewan Pimpinan Tingkat Daerah (DPTD) pada bulai Mei 2024 lalu. Dimana, penentuan ini atas permintaan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) dan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW).

“Dengan adanya penyerahan dan penerimaan Surat Keputusan (SK) dari DPP PKS yang diberikan langsung ke calon kandidat Bupati dan Wakil Bupati, maka hari ini kami menggelar deklarasi dan konsolidasi struktur partai untuk menguatkan dan menyampaikan informasi, bahwa PKS mengusung dan siap memenangkan pasangan Riza-Debby di Pemilukada Basel 2024,” kata Kapid Maid, kepada sejumlah wartawan, di Toboali, Senin (12/8/2024).

Kapid menjelaskan, alasan PKS mendukung pasangan incumbent Riza-Debby di pilkada 2024 ini, karena dinilai kinerja dua figur ini selama memimpin Bangka Selatan telah berhasil dalam memberikan kontribusi kepada daerah, terutama di berbagai sektor penting, seperti pembangunan, program kesehatan berobat gratis pakai KTP, pembagian seragam sekolah gratis, pertanian dan UMKM.

Selain itu, kata Kapid, alasan lain juga dilakukan PKS dalam mengusung, dimana dalam penjaringan pada bulan Mei 2024 lalu sejumlah pendaftar hanya mencalonkan diri sendiri tanpa menyertakan pasangan. Sehingga, kondisi tersebut turut membingungkan keputusan yang akan diambil DPP PKS. Sementara Riza Herdavid yang mencalonkan diri menjadi calon bupati langsung mengusung Debby Vita Dewi menjadi calon wakilnya.

“Bentuk dukungan ini sudah melalui proses dan pertimbangan matang oleh DPW ke DPP yang memakan waktu hampir 2 bulan lebih, hingga akhirnya DPP memutuskan untuk mengusung pasangan Riza Herdavid bersama Deby Vita Dewi di Pilkada Basel 2024,” ujar Kapid.