Scroll untuk baca artikel
Pasang Iklan
WhatsApp Image 2025-02-08 at 13.44.05
WhatsApp Image 2025-02-05 at 15.10.39
IMG-20250228-WA0004
IMG-20250311-WA0000
previous arrow
next arrow
Berita PT TimahKab. Belitung

Genious Snack and Cookies Siap Tingkatkan Produksi Berkat Bantuan PT Timah

×

Genious Snack and Cookies Siap Tingkatkan Produksi Berkat Bantuan PT Timah

Sebarkan artikel ini
Genious Snack and Cookies Siap Tingkatkan Produksi Berkat Bantuan PT Timah
Sumber: PT Timah Tbk

BELITUNG, SEKILASINDONEWS.COM – Kabar gembira datang dari Belitung, Genious Snack and Cookies, sebuah usaha kuliner lokal, kini siap meningkatkan produksinya berkat bantuan dari PT Timah.

Langkah ini diambil sebagai bagian dari komitmen PT Timah untuk mendukung pertumbuhan ekonomi lokal dan membantu para pelaku UMKM berkembang.

PT Timah menyerahkan bantuan alat produksi berupa oven, mixer, dan meja adonan roti atau meja Dough kepada Genious Snack and Cookies. Bantuan ini diserahkan langsung kepada Erwin, pemilik usaha, beberapa waktu lalu.

Erwin menceritakan bahwa usahanya yang berdiri sejak tahun 2019 telah memproduksi berbagai macam makanan seperti roti manis, pizza, burger, kue baulu, kue-kue kering, dan jajanan lebaran.

“Alhamdulillah, kemarin dibantu dari PT Timah diantaranya Oven, Mixer dan Meja Adonan Roti atau Meja Dough, diantara semua ini meja adonan ini menjadi salah satu kebutuhan yang sangat mendesak,” katanya.

“Sementara itu, kalau untuk mixer, yang kita miliki saat ini kapasitasnya kecil, sementara kebutuhan kita akan produksi lumayan tinggi, jadi ini juga menjadi salah satu faktor kita produksinya agak lambat,” ujar Erwin.

RSUD KRIOPANTING Akses Terus Biar Update