Aan menambahkan, paket takjil dan nasi kotak yang disalurkan ke masyarakat tersebut, merupakan hasil dari sumbangan pengurus Ikama dan masyarakat Madura yang ada di Negeri Serumpun Sebalai, khususnya di Kota Pangkalpinang.
Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Komunitas Blater Bersatu (Kombes) itu berharap, bantuan yang disalurkan dapat menjadi sebuah keberkahan dan bermanfaat.
“Tak hanya di bulan Ramadan ini saja. Insyaallah, acara ini kedepannya akan terus kami laksanakan secara rutin,” ujarnya.
“Selain bisa menyalurkan bantuan yang bermanfaat ke masyarakat, tujuan kami melaksanakan kegiatan ini agar kami para pengurus Ikama terus solid dan kompak,” lanjutnya.
“Kami (masyarakat Madura) yang ada di Kepulauan Babel ini, juga merupakan bagian dari Negeri Serumpun Sebalai. Senang bisa membantu sesama,” tukasnya. (*)