Pembangunan ini merupakan cita-cita bersama. Pembangunan yang menyentuh semua lapisan masyarakat. Pembangunan yang memberi dampak bagi masyarakat luas. Dan pembangunan yang membuka peluang untuk tumbuh bersama-sama.
“Bapak, Ibu, saudara-saudara sekalian sebangsa dan setanah air, ini adalah hasil kerja keras kita bersama. Ini adalah fondasi besar kita bersama. Ini adalah bukti bahwa persatuan kita, bahwa kerukunan kita, bahwa kerja keras dan kegotongroyongan kita dapat membawa Indonesia melompat lebih tinggi lagi,” ujar Presiden Jokowi
Hal serupa juga dikatakan Pj Gubernur Babel Safrizal, menurutnya rintangan dan halangan tidak membuat kita jadi pesimis justru sebaliknya membuat kita tambah bersemangat menatap masa depan, mencari peluang baru untuk mengejar apa yang tertinggal sehingga kita bisa setara dengan daerah-daerah maju lain di Indonesia.
“Kalau kita mau kita pasti bisa, tantangan terbesar kita sudah pasti ekonomi. Kita tidak bisa bergantung pada sektor pertambangan saja, kita harus diversifikasi, perkuat pertanian kita, mulai hidupkan kembali sahang dan produk lainnya di tanah kita. Stop pertambangan ilegal, dorong produktivitas pertambangan yang legal,” tegasnya.
Safrizal menambahkan selaku negara yang multi etnis dan beragam, semoga kita selalu terikat dalam NKRI serta mengisi pembangunan sehingga NKRI ini sendiri bisa lebih maju lagi. Untuk Bangka Belitung, harapannya untuk bisa menatap masa depan dengan optimis.