Hendro menilai acara karnaval ini tidak hanya menjadi hiburan, tetapi juga mampu mendorong geliat ekonomi masyarakat di Bangka Belitung. Ia pun berpesan agar warga terus menjaga keamanan dan ketertiban di Bangka Belitung.
“Semoga masyarakat tetap menjaga keamanan, menjaga ketertiban. Jajaran Polda Bangka Belitung tentunya siap mengawal dan mengamankan,” imbau mantan Sahli Sosbud Kapolri ini.
Tak berhenti di atas panggung, jenderal bintang dua itu juga turun langsung menemui peserta karnaval. Ia terlihat berbaur, bahkan mencoba beberapa atribut yang digunakan peserta parade, membuat suasana semakin hangat.
Menurut Hendro, kehadirannya di tengah masyarakat adalah bentuk penghargaan atas perjuangan peserta karnaval yang telah berlatih dan menyiapkan penampilan terbaik.
“Siang hari saya sempatkan datang karena saya ingin menghargai perjuangan peserta karnaval yang luar biasa. Dengan kehadiran kita, semoga para peserta karnaval semakin semangat,” tuturnya. (*)
















