Scroll untuk baca artikel
Pasang Iklan
IMG-20250817-WA0093
Ucapan Selamat Pelantikan Wali dan Wakil Wali Kota Pangkalpinang
BeritaKota Pangkalpinang

Ketua dan Anggota Panwascam Girimaya Dikabarkan Mundur Masal, Diduga Tertekan Intervensi dari Pihak Paslon 03

×

Ketua dan Anggota Panwascam Girimaya Dikabarkan Mundur Masal, Diduga Tertekan Intervensi dari Pihak Paslon 03

Sebarkan artikel ini
Ketua dan Anggota Panwascam Girimaya Dikabarkan Mundur Masal, Diduga Tertekan Intervensi dari Pihak Paslon 03

Sementara, informasi yang beredar menyebut pengunduran diri Ketua dan seluruh anggota Panwascam Girimaya ini terkait dugaan intervensi dari pihak Bawaslu, setelah Panwascam menindak kegiatan kampanye Paslon 03 yang dilakukan di luar jadwal resmi.

Alih-alih diapresiasi karena menjalankan tugas, Panwascam Girimaya diduga dipaksa menyampaikan permintaan maaf kepada salah satu partai pengusung.

Ketua Bawaslu Kota Pangkalpinang, Imam Ghazali, mengungkap akar permasalahan bermula dari sikap pihak Paslon 03 yang tidak menerima teguran dari Panwascam Girimaya.

Namun, ketika ditanya soal intervensi berupa permintaan maaf kepada salah satu parpol pengusung Paslon 03, Imam berkelit dan kembali menegaskan bahwa akar masalahnya adalah reaksi pihak Paslon 03 yang tidak terima ditegur.

“Iya, ada intervensi relawan Paslon 03,” terangnya.

Pernyataan Imam kemudian dibantah oleh pihak paslon lain yang hadir saat rapat Panwascam Girimaya, yang mengaku mengetahui alasan sebenarnya pengunduran diri seluruh anggota Panwascam.

Publik kini menunggu klarifikasi resmi dari Bawaslu Pangkalpinang terkait alasan mundurnya seluruh anggota Panwascam Girimaya. Dugaan tidak netralnya penyelenggara berpotensi mengganggu kondusivitas politik dan keamanan masyarakat di Kota Pangkalpinang. (red)

Akses Terus Biar Update
IMG-20250806-WA0043
previous arrow
next arrow