Budi juga menyampaikan bahwa lomba berkicau ini diadakan bertepatan dengan akhir masa jabatannya sebagai Pj Wali Kota Pangkalpinang. Ia berharap kegiatan ini dapat terus dilestarikan oleh pemimpin berikutnya.
“Pangkalpinang Cup ini untuk pertama kalinya digelar di rumah dinas. Meski besok saya akan berakhir masa jabatan, saya berharap lomba berkicau ini bukan yang terakhir,” imbuhnya.
Budi menutup sambutannya dengan ucapan terima kasih kepada seluruh peserta yang telah berpartisipasi dalam lomba ini.
“Semoga lomba berkicau ini terus didukung dan dilestarikan oleh Wali Kota selanjutnya” tutupnya.