Pemkab Bangka Barat Perkuat Literasi Lewat Kunjungan ke Perpusnas RI
SEKILASINDONEWS.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Barat terus menunjukkan komitmennya dalam perkuat budaya literasi di daerah.
Sebagai bagian dari langkah nyata tersebut, Wakil Bupati Bangka Barat Yus Derahman bersama Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Farouk Yohansyah melakukan kunjungan resmi ke Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas RI) di Jakarta, Selasa (21/10/2025).
Kunjungan ini bukan sekadar agenda seremonial, melainkan bentuk kesungguhan Pemkab Bangka Barat dalam menghadirkan akses pengetahuan bagi masyarakat hingga pelosok desa.
Di tengah derasnya arus digital dan menurunnya minat baca di berbagai daerah, langkah ini menjadi sinyal kuat bahwa Bangka Barat tetap berkomitmen menyalakan obor literasi.
Rombongan Pemkab Bangka Barat diterima langsung oleh Deputi Bidang Pengembangan Sumber Daya Perpustakaan Perpusnas RI, Adin Bondar, di ruang tamu Deputi II Gedung Perpusnas. Pertemuan berlangsung hangat dan penuh makna, diwarnai dialog seputar tantangan dan masa depan literasi berbasis inklusi sosial.
Wakil Bupati Yus Derahman menegaskan bahwa literasi bukan sekadar kegiatan membaca dan menulis, tetapi bagian dari pembangunan manusia seutuhnya.
“Kami tidak ingin perpustakaan hanya menjadi tempat menyimpan buku. Kami ingin perpustakaan hidup menjadi ruang untuk berdiskusi, berkreasi, dan mengubah nasib,” ujar Yus dengan nada tegas dan bersemangat.
Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Farouk Yohansyah, menjelaskan bahwa Pemkab Bangka Barat selama ini telah menjalankan dua program unggulan, yaitu Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS) dan Bangka Barat Membaca (BBB).
Kedua program tersebut berhasil mengubah wajah perpustakaan desa menjadi pusat aktivitas masyarakat yang dinamis.
“Dulu perpustakaan identik dengan tempat sepi. Sekarang, perpustakaan menjadi ruang pertemuan, tempat warga belajar bersama dan mengembangkan potensi lokal,” jelas Farouk.