SEKILASINDONEWS.COM – Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Safrizal ZA, menghadiri acara halal bihalal warga Aceh Jabodetabek yang digelar oleh Pengurus Pusat Taman Iskandar Muda (TIM) Jakarta. Acara tersebut berlangsung di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Wiladatika, Cibubur, Jakarta Timur, pada Kamis (23/5/2024).
Acara halal bihalal ini juga turut dihadiri belasan ribu warga Aceh perantauan. Selain itu, kegiatan ini juga dimeriahkan dengan Festival Kuah Beulangong. Total ada 30 kuali kuah bulangong yang disajikan dalam kegiatan tersebut.
Selain kuah beulangong juga terdapat bazar UMKM kuliner masakan Aceh. Diantaranya yakni Plik U, berbagai bumbu masakan Aceh, kue Apam dan Timphan.
Kekompakkan masyarakat Aceh ini bukan saja disaat acara berlangsung, namun kegiatan meriah ini terlaksana dari biaya yang dikumpulkan secara gotong royong masyarakat serta sumbangan konsumsi dari elemen-elemen masyarakat dalam bentuk Kuah Beulangong (Kuali Besar) berupa kari sapi atau kari kambing khas Aceh.
Safrizal yang merupakan putra asli Aceh yang kini menjabat sebagai Pj. Gubernur Kepulauan Bangka Belitung itu, menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya silaturrahmi dan halal bihalal perantauan warga Aceh Jabodetabek dan sekitarnya ini.
“Kita sama-sama mengapresiasi dan berharap PP TIM terus melaksanakan kegiatan seperti ini setiap tahunnya. Kedepannya mungkin bisa mengundang organisasi-organisasi masyarakat daerah dari provinsi lain yang ada di Jakarta serta mengundang tokoh bangsa,” ungkap Safrizal ZA ditengah kerumunan warga Aceh yang antusias meminta swafoto bersamanya.
Selain itu, sosok yang pernah menjabat sebagai Pj Gubernur Kalimantan Selatan ini juga berharap masyarakat Aceh dalam kegiatan seperti ini dapat dijadikan momentum untuk saling bersinergi guna menciptakan harmonisasi masyarakat bersama pemerintah, baik tingkat pusat maupun daerah.