Penjabat Bupati Belitung, Mikron menyampaikan terimakasih kepada PLN yang telah menghadirkan listrik yang andal dan aman selama upacara peringatan HUT RI ke 79 di Belitung.
“Saya ingin menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada PLN dan semua pihak yang terlibat, terutama para petugas lapangan yang telah memastikan pasokan listrik tetap stabil dan aman selama upacara ini berlangsung. Semoga sinergi yang baik ini terus terjaga untuk acara-acara berikutnya dan dalam upaya pembangunan daerah kita tercinta”, ujar Mikron.
General Manager PLN UIW Babel, Dini Sulistyawati, menjelaskan dalam siaga kelistrikan peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 79 di Babel, PLN telah menyiaga puluhan personil yang telah terlatih dilapangan serta peralatan sistem pengamanan berlapis seperti Uninterruptible Power Supply (UPS), genset mobile dan Unit Gardu Bergerak (UGB).
Skema pengamanan sistem berlapis ini dilakukan untuk memastikan listrik andal dan aman selama upacara kemerdekaan.
“Kami terus berupaya memastikan bahwa masyarakat dapat menikmati seluruh rangkaian peringatan HUT RI ke 79 dengan tenang dan khidmat, tanpa khawatir akan gangguan listrik. Dengan semangat Nusantara Baru, Indonesia Maju PLN UIW Babel siap mendukung kemajuan dan kesejahteraan bangsa melalui pelayanan kelistrikan yang prima terutama di Bangka Belitung” tutup Dini.