Scroll untuk baca artikel
Pasang Iklan
WhatsApp Image 2025-02-08 at 13.44.05
WhatsApp Image 2025-02-05 at 14.25.39
WhatsApp Image 2025-02-05 at 15.10.39
previous arrow
next arrow
Berita PT TimahKab. Bangka

PT Timah Gandeng AIMI Edukasi Pelajar Pemali Boarding School tentang Pencegahan Stunting

×

PT Timah Gandeng AIMI Edukasi Pelajar Pemali Boarding School tentang Pencegahan Stunting

Sebarkan artikel ini
PT Timah Gandeng AIMI Edukasi Pelajar Pemali Boarding School tentang Pencegahan Stunting
Sumber: PT Timah Tbk

BANGKA, SEKILASINDONEWS.COM – PT Timah Tbk, sebagai bagian dari Holding Industri Pertambangan MIND ID, terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pemerintah untuk menekan angka stunting, demi mewujudkan generasi emas 2045.

Melalui program Kegiatan Menurunkan Stunting (Kemunting), PT Timah tidak hanya memberikan edukasi kepada orang tua dan ibu hamil, tetapi juga menyasar para pelajar di Pemali Boarding School PT Timah.

Pada hari Sabtu, 1 Februari 2025, PT Timah berkolaborasi dengan Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI) Bangka Belitung untuk memberikan edukasi tentang stunting kepada para pelajar di sekolah tersebut.

Dalam sosialisasi ini, para pelajar mendapatkan materi tentang kesehatan reproduksi remaja, baik bagi perempuan maupun laki-laki, serta pedoman gizi seimbang dan pola hidup sehat sebagai langkah konkret dalam mencegah stunting sejak dini.

Kepala Divisi Edukasi dan Pelatihan AIMI Cabang Bangka Belitung, Lizulka Ulban Driati, menekankan pentingnya edukasi yang dilakukan secara berjenjang.

Menurutnya, penanganan stunting tidak hanya cukup diberikan kepada ibu dan anak, tetapi juga harus dimulai sejak masa remaja hingga dewasa.

“Ini adalah tahapan awal yang sangat penting. Kami meyakini bahwa edukasi yang diberikan kepada remaja saat ini akan menjadi bekal ilmu bagi mereka dalam mempersiapkan diri, baik secara mental maupun fisik. Dengan demikian, saat mereka menjadi orang tua kelak, mereka sudah siap untuk melahirkan dan membesarkan generasi yang sehat,” ujar Lizulka.

RSUD KRIOPANTING Akses Terus Biar Update