BANGKA SELATAN – Serka Siwandi anggota koramil 432-03/Payung, Kodim 0432/Bangka Selatan, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat setempat terkait bahaya kebakaran hutan lahan (Karhutla) pada saat memasuki musim kemarau.
El Nino atau musim kemarau merupakan fenomena cuaca yang terjadi akibat peningkatan suhu permukaan air di Samudra Pasifik Tengah dan Timur yang menjadi lebih hangat dari biasanya.
Fenomena alam ini menyebabkan perubahan pola cuaca global, yang berdampak signifikan pada iklim di berbagai wilayah di dunia, termasuk di Indonesia.
Menyikapi cuaca tersebut Babinsa Koramil 032/03, Serka Siswandi menghimbau warga untuk tidak membakar hutan saat membuka ladang untuk mencegah terjadinya Karhutla di Desa Sumber Jaya Permai, Senin (16/10/2023).
Menurut dia, hal ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi pembakaran lahan yang saat ini sering dilakukan oleh oknum masyarakat ketika membuka kebun dan pertanian yang mana oleh segelintir oknum dianggap lebih mudah/cepat dan hasilnya lebih maksimal dalam bercocok tanam.