Hukum dan KriminalKab. Bangka

Pelaku Penusukan di Dermaga Nelayan Bukit Tulang Belinyu Ditangkap

×

Pelaku Penusukan di Dermaga Nelayan Bukit Tulang Belinyu Ditangkap

Sebarkan artikel ini

SN.COM |SUNGAILIAT – Pelaku penusukan Andika terhadap korban Miri Andini (28) yang terjadi pada Sabtu (20/1/2024) di Dermaga Nelayan Bukit Tulang, Desa Riding Panjang, Kecamatan Belinyu, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, berhasil di tangkap Tim Gabungan Polres Bangka.

Tim Gabungan yang terdiri Tim Opnal Kelambit Satreskrim , Reskrim Polsek Belinyu dan Polairud Polres Bangka itu, berhasil menangkap pelaku Andika saat berada di Kampung Pudak Desa Riding Panjang Kecamatan Belinyu, pada Minggu (21/1/2024) kemarin.

“Dengan melakukan penyelidikan, Tim Gabungan Polres Bangka yang dipimpin oleh Aipda Agus dan Bripka Toni Wijaya berhasil menangkap pelaku Andika di Pudak Desa Riding Panjang Kecamatan Belinyu,” kata Kasat Reskrim Polres Bangka, AKP Ogan Arif Teguh Imani melalui Kasi Humas, AKP Zulkarnain, Senin (22/1/2024).

Zulkarnain menjelaskan, peristiwa itu bermula dari cekcok mulut antara korban Miri dengan pelaku Andika dan terjadi perkelahian.

Akses Terus Biar Update