Scroll untuk baca artikel
Pasang Iklan
WhatsApp Image 2025-02-08 at 13.44.05
WhatsApp Image 2025-02-05 at 15.10.39
IMG-20250228-WA0004
IMG-20250311-WA0000
previous arrow
next arrow
AdvertorialKab. Bangka

Pemkab Bangka Raih Anugerah Prahita Ekapraya 2023 dari Kementerian PPPA

×

Pemkab Bangka Raih Anugerah Prahita Ekapraya 2023 dari Kementerian PPPA

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonews.com| JAKARTA – Pemerintah Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, berhasil menerima penghargaan anugerah Parahita Ekapraya 2023 dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak (PPPA) Republik Indonesia.

Penganugerahan ini diberikan langsung oleh Menteri PPPA RI, Bintang Puspayoga kepada Penjabat (Pj) Bupati Bangka, M. Haris, di Gedung Metro TV Lantai 3, Jalan Pilar Mas Raya Kav. A-D Kedoya Kebun Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (19/12/23) siang.

Dalam sambutanya, Bintang Puspayoga, mengatakan Parahita Ekapraya merupakan Penganugerahan yang diberikan kepada Pemerintah Daerah Provinsi, Kabupaten/Kota ini sebagai bentuk pengakuan atas komitmen dalam upaya mewujudkan kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan dalam berbagai bidang pembangunan yang telah dilakukan.

“Sesuai dengan Inpres No. 9/2000 implementasi Pengarusutamaan Gender mulai dilaksanakan. Implementasi ini diharapkan membuat kesetaraan gender sehingga bisa Inovatif dan adaptif untuk menuju masyarakat sejahtera dan adil,” kata Bintang.

Seperti yang diketahui Penganugerahan Parahita Ekapraya didasarkan atas hasil Evaluasi Penyelenggaraan PUG Tahun 2022 yang telah disampaikan oleh Kementerian/Lembaga, Pemerintah Provinsi, dan Pemerintah Kabupaten/Kota.

RSUD KRIOPANTING Akses Terus Biar Update