Scroll untuk baca artikel
Pasang Iklan
IMG-20250817-WA0093
IMG_20250817_193446
Berita PT Timah

PT Timah Bersama Dinas Koperasi UKM Siap Fasilitasi Masyarakat Bentuk Koperasi Penambang

×

PT Timah Bersama Dinas Koperasi UKM Siap Fasilitasi Masyarakat Bentuk Koperasi Penambang

Sebarkan artikel ini
PT Timah Bersama Dinas Koperasi UKM Siap Fasilitasi Masyarakat Bentuk Koperasi Penambang

PT Timah Bersama Dinas Koperasi UKM Siap Fasilitasi Masyarakat Bentuk Koperasi Penambang

SEKILASINDONEWS.COM – PT Timah Tbk bersama Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) siap memfasilitasi masyarakat, khususnya penambang rakyat, untuk membentuk koperasi penambang sebagai wadah legal kemitraan dengan perusahaan tambang negara tersebut.

Direktur Utama PT Timah Tbk, Restu Widiyantoro, menjelaskan bahwa pembentukan koperasi merupakan skema kemitraan baru yang diusulkan perusahaan untuk mengakomodir kegiatan penambangan rakyat secara legal, transparan, dan berkeadilan.

Usulan tersebut disampaikan dalam pertemuan bersama perwakilan penambang dari empat kabupaten di Bangka Belitung, pasca aksi demonstrasi pada 6 Oktober lalu.

“Selama ini ada aturan yang tidak memperbolehkan kami membayar langsung ke penambang. Karena sistem mitra banyak kendala dan potongan, kami mengusulkan agar pembayaran dilakukan melalui koperasi. Dengan koperasi, semua lebih transparan dan bermanfaat langsung bagi anggota,” ujar Restu.

Dalam pertemuan tersebut, PT Timah juga menghadirkan Dinas Koperasi dan UKM Babel untuk memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat terkait mekanisme pembentukan koperasi penambang.

Plt Kepala Dinas Koperasi dan UKM Babel, Muslim El Hakim, menyebutkan bahwa masyarakat penambang menyambut positif gagasan tersebut. Bahkan, sejumlah koperasi di daerah sudah mulai berbenah dan menyiapkan diri untuk bermitra langsung dengan PT Timah Tbk.

“Antusias masyarakat cukup tinggi. Beberapa koperasi bahkan sudah eksis dan ingin menyesuaikan agar bisa bermitra dengan PT Timah. Kami akan bantu melalui pendampingan, pelatihan, dan penilaian koperasi agar memenuhi syarat sesuai regulasi,” jelas Muslim.

Ia menambahkan, Dinas Koperasi dan UKM Babel bersama PT Timah akan mengoptimalkan Koperasi Merah Putih yang telah terbentuk di beberapa desa, terutama di wilayah yang berada dalam Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk.

“Kita akan dorong koperasi desa Merah Putih yang ada di sekitar IUP PT Timah untuk menjadi mitra resmi. Nantinya koperasi ini yang akan mengelola jasa penambangan secara legal dan berizin,” ujarnya.

Akses Terus Biar Update
IMG-20250806-WA0043
IMG-20250815-WA0045
IMG_20250909_235705
previous arrow
next arrow