pemkotpangkalpinang Ucapan Hari Natal Pemkab Basel
BeritaOlahraga

Ratusan Pebulutangkis se-Babel Ikuti Kejurprov 2024 di Bangka Selatan

×

Ratusan Pebulutangkis se-Babel Ikuti Kejurprov 2024 di Bangka Selatan

Sebarkan artikel ini
Ratusan Pebulutangkis se-Babel Ikuti Kejurprov 2024 di Bangka Selatan

Andri mengungkapkan, selain fokus pada pembinaan atlet, ajang kejurprov Babel 2024 juga fokus pada pembinaan dan penataran pelatih dan wasit yang diikuti dari 7 Kabupaten/kota di Bangka Belitung. Penataran ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan para pelatih dan wasit dalam bidangnya.

“Untuk penataran pelatih dan wasit kita laksanakan di GOR Desa Kaposang dan Hotel A3, tujuannya untuk untuk menghasilkan pelatih dan wasit yang profesional dan mampu mencetak atlet-atlet yang berprestasi nantinya,” ungkap Andri.

Ia juga mengucapkan terimakasih kepada Pengurus Provinsi (Pengprov) PBSI Bangka Belitung yang telah mempercayai PBSI Bangka Selatan menjadi tuan rumah dalam Kejurprov Babel Bulu Tangkis 2024.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Pengprov PBSI Babel yang sudah mempercayai kami menjadi tuan rumah untuk menyelenggarakan Kejurprov ini. Semoga kegiatan ini dapat berjalan lancar dan sesuai harapan,” ujarnya.