Sekilasindonews, Bangka Selatan – Pengurus Kecamatan Komite Nasional Pemuda Indonesia Tukak Sadai melaksanakan Bakti Sosial di 5 Desa yang tersebar di Kecamatan Tukak Sadai, Kamis (13/7/2023).
Bakti Sosial yang dilakukan kali ini berupa pemberian paket sembako kebutuhan pokok kepada masyarakat yang membutuhkan.
Ketua Pelaksana, Fahmi Aufa mengatakan kegiatan Baksos KNPI Tukak Sadai adalah salah satu rangkaian kegiatan Muscam KNPI Tukak Sadai yang ke 2.
“Kegiatan diawali dengan Rapimcam dan kemudian dilanjutkan dengan Musda. Setelah itu baru dilanjutkan kegiatan bagi-bagi sembako. Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar,” ujar Fahmi.
Sementara, dalam sambutannya, Sekretaris Camat Tukak Sadai Felly menyebutkan, Pemuda-pemudi Tukak Sadai harus Proaktif dan Produktif dalam hal positif.
Menurut dia, sebagai pemuda harus menjalani masanya dengan baik dan benar supaya nanti bisa berkarya membangun Daerah. Selain itu, ia juga mengingatkan tentang pentingnya pendidikan bagi pemuda untuk masa depan.