Sekilasindonews.com |Pangkalpinang – Komisi III DPRD Kabupaten Bangka Tengah, melakukan kunjungan kerja ke PWI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, di Jalan Jenderal Sudirman, Pangkalpinang, Senin siang (20/11/2023).
Rombongan Komisi III terdiri Ketua Eva Kirana, Wakil Ketua Subandri, Sekretaris Budi Darman dan staf diterima Sekretaris PWI Babel Fakhruddin Halim yang mewakili Ketua PWI Babel M Fathurrahman dan jajaran pengurus antara lain Ketua SIWO Rudi Sahwani, Wakabid Organisasi Mad Doni, Wakil Sekretaris Budi Marsudi, Seksi Advokasi dan Pembelaan Wartawan Herdian Farid dan Desfiarni.
Selain itu hadir Plt Ketua dan Plt Sekretaris PWI Bangka Tengah Rahmat Kurniawan dan Mahesa Hariyana.
Dalam kunjungan kerja tersebut Komisi III DPRD Bangka Tengah membahas sejumlah topik seperti, kerjasama dalam pengembangan informasi antara lembaga pemerintahan dengan insan pers.
“Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi DPRD Kabupaten Bangka Tengah dengan insan pers dalam hal ini PWI Babel dan Bangka Tengah. Kami juga berharap media massa di Bangka Tengah benar-benar profesional dan terdata di Dewan Pers,” ujar, Subandri.
Kemudian Subandri berharap insan pers mengambil dalam membantu pemerintah melakukan promosi potensi daerah yang ada.
“Kita juga ingin wartawan dan media massa turut membantu dalam promosi potensi daerah, sehingga semakin berkembang dan memberikan keuntungan bagi masyarakat kita,” tuturnya.
“Intinya kami ingin pers menjadi mitra strategis dalam membangun daerah,” imbuhnya.