Example floating
Example floating
BANNER HUT RI PEMKAB BASEL BANNER HUT RI PEMKOT PGK
AdvertorialKab. Bangka Selatan

Tingkatkan Dunia Literasi, Gedung Perpusda Bangka Selatan Senilai Milyaran Rupiah Diresmikan

×

Tingkatkan Dunia Literasi, Gedung Perpusda Bangka Selatan Senilai Milyaran Rupiah Diresmikan

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonews.com|Bangka Selatan – Gedung Layanan Perpustakaan Daerah (Perpusda) milik Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan telah diresmikan oleh Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid.

Peresmian gedung senilai milyaran rupiah tersebut diharapkan dapat meningkatkan minat baca dan menjawab kekurangan Bangka Selatan dalam dunia literasi.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid, saat meresmikan Gedung Perpusda Basel, Rabu (22/11/2023).

“Semoga gedung layanan perpustakaan ini dapat memberikan inovasi dan dorongan untuk meningkatkan minat baca masyarakat dan juga mampu menjawab apa saja kekurangan kita dalam dunia literasi di Kabupaten Bangka Selatan,” ujar Riza Herdavid.

Riza mengungkapkan, pembangunan gedung layanan Perpustakaan Daerah Kabupaten Bangka Selatan yang bernilai milyaran rupiah ini, menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik bidang pendidikan Subbidang Perpustakaan Daerah tahun 2023.

“Alhamdulillah, melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) dari Pemerintah Pusat, Kabupaten Bangka Selatan dapat membangun Gedung Layanan Perpustakaan Daerah Kabupaten Bangka Selatan yang megah ini,” ungkapnya.

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *